Petugas PPSU Johar Baru Angkut Sampah dari Tiga Titik Saluran
access_time Senin, 29 Oktober 2018 14:38 WIB
remove_red_eye 3012
person Reporter : Suparni
person Editor : Andry
10 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Johar Baru, Jakarta Pusat dikerahkan untuk mengangkut sampah yang selama ini menyumbat saluran di tiga lokasi.
Sampah yang kita angkut dari tiga lokasi saluran jumlahnya mencapai 30 karung
Sekretaris Kelurahan Johar Baru, Rudi Haryanto mengatakan, tiga lokasi saluran yang tersumbat sampah masing-masing tersebar di Jalan Kramat Jaya, Jalan Mardani Raya dan Jalan Percetakan Raya II.
"Sampah yang kita angkut dari tiga lokasi saluran jumlahnya mencapai 30 karung," ujarnya, Senin (29/10).
Pemprov DKI Terus Antisipasi Potensi Genangan dan BanjirIa pun mengimbau warga agar tidak membuang sampah sembarangan hingga membuat penyumbatan saluran. Mengingat kondisi tersebut dapat memicu aliran air di saluran meluap ke jalan.
"Tak perlu menunggu PPSU, jika ada sampah di sekitar rumah segera bersihkan agar tak masuk ke saluran," tandasnya.